BPJamsostek Gelar Sharing Session Bersama BPJS WATCH Tangerang Raya

BPJamsostek saat gelar Sharing Sessions dengan BPJS WATCH Tangerang Raya.

KOTA TANGERANG, Cybernewsnasional.com – BPJS Watch Tangerang Raya gelar Sharing Sessions atau diskusi sambil tukar informasi bersama pimpinan cabang BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) Kota Tangerang, berlokasi di Kantor BPJamsostek Cikokol Kota Tangerang. Kamis (24/03/2022).

Turut hadir dalam acara diskusi tiga Kepala Cabang (Kacab) Kantor BPJamsostek/BPJSTK se-Kota Tangerang yaitu Kacab Cikokol, Cimone dan Batu Ceper.

Dalam diskusi para penggiat pemerhati pelayanan dari BPJS menyampaikan temuan-temuan di lapangan yang kerap dihadapi, salah satu diantaranya terkait Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP).

“Kami menemukan kasus peserta Jaminan Pensiun yang meninggal dunia namun berstatus lajang dan kedua orangtuanya meninggal, tidak bisa klaim karena PP 44 yang mengatur itu hanya bisa dicairkan oleh Istri, anak dan orangtuanya,” jelas salah satu anggota BPJS Watch dalam diskusi.

BPJS WATCH Tangerang Raya berfoto bersama BPJamsostek.

Dirinya berharap agar kejadian seperti ini bisa disampaikan kepada Pimpinan di BPJS Ketenagakerjaan Pusat terkait isi aturan tersebut.

Dari pertemuan tersebut pun banyak informasi – informasi baru yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan kepada BPJS Watch.

“Khususnya JMO atau Jamsostek Mobile, JMO ini sangat bermanfaat bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” kata H.Gandi saat diwawancarai, selaku koordinator BPJS Watch Tangerang Raya.

BPJS WATCH Tangerang Raya saat berdiskusi dengan BPJamsostek.

Menurutnya aplikasi JMO sangat membantu bagi buruh atau peserta BPJS Ketenagakerjaan, karena bisa mencari informasi secara mandiri melalui telepon seluler yang mereka miliki.

“Lewat aplikasi ini buruh bisa mengetahui apakah dirinya sudah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan atau tidak, buruh pun bisa mengetahui berapa nilai upah yang diterima dan apabila masih di bawah UMK bisa langsung dilaporkan melalui aplikasi itu,” papar Koordinator BPJS WATCH Tangerang Raya.

Para Kepala Cabang BPJamsostek turut hadir dalam acara Sharing Sessions bersama BPJS WATCH Tangerang Raya.

Besar harapan H.Gandi agar kerjasama dengan BPJamsostek dapat terus berjalan kedepannya demi perbaikan dalam pelayanan BPJamsostek terhadap peserta.

“Kami berharap kedepannya akan semakin banyak para pekerja yang didaftarkan kepesertaan BPJS oleh para pemberi kerja atau perusahaan, karena faktanya tidak semua perusahaan mendaftarkan pekerjanya menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” ungkapnya.

H.Sugandi (foto kanan) Koordinator BPJS WATCH Tangerang Raya.

Dari pertemuan tersebut, pihak BPJamsostek menghimbau bantuan dari BPJS WATCH Tangerang Raya agar para pekerja segera mengunduh aplikasi JMO.

Menurut Yan Dwiyanto, selaku Kepala Cabang Kantor BPJamsostek Cimone Kota Tangerang manfaat dari aplikasi JMO luar biasa.

Senada dengan Koordinator BPJS Watch, Yan Dwiyanto yang didampingi oleh Kacab Cikokol, Isak, pun berharap perlindungan terhadap tenaga kerja khususnya di Kota Tangerang bisa lebih optimal lagi.

“Perusahaan-perusahaan yang mungkin baru mendaftarkan tenaga kerjanya, belum seluruhnya atau belum melaporkan upahnya yang sebenarnya bisa lebih baik lagi,” ujarnya.

“Kita juga berharap dari BPJS Watch atau serikat pekerja bisa membantu mengkomunikasikan hal ini kepada pihak tenaga kerja atau perusahaan.” Pungkasnya.

(Ups).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.