Simulasi Penanganan Teror Bom di PLTU Palabuhanratu Berlangsung Dramatis

Sukabumi.Cybernewsnasional.com – Polres Sukabumi bersama Detasemen Gegana Polda Jabar dan Unsur TNI serta pihak terkait gelar kegiatan simulasi penanganan teror bom yang dilaksanakan di area PLTU 2 Jabar Selatan Palabuhanratu, Sukabumi. Sabtu (30/10/2021).

” Latihan simulasi ini dilaksanakan dengan maksud supaya kita sebagai aparat tidak bingung berbuat apa, apabila terjadi ancaman teror diwilayah kita” ungkap Kapolres Sukabumi Akbp Dedy Darmawansyah saat mengambil apel konsolidasi sebelum dilaksanakan simulasi.

Simulasi berlangsung dramatis, suara ledakan keras terdengar dari dalam area PLTU Palabuhanratu sehingga sempat menyebabkan kepanikan para karyawan dan pegawai yang sedang bekerja.

Pegawai dan karyawan PLTU berlarian keluar areal PLTU Palabuhanratu, sementara pihak sekuriti dibantu aparat TNI/ Polri mengarahkan para karyawan tersebut berlari ke daerah aman.

Sementara itu, pihak keamanan PLTU Palabuhanratu sambil mengarahkan karyawan juga berusaha membawa barang – barang penting untuk diselamatkan.

Terlihat ada dua orang sekuriti yang tergeletak dijalan setelah ledakan keras di tersebut terjadi sementara asap ledakan masih mengepul dengan bau mesiu yang tercium dari jauh.

Petugas TNI/Polri langsung mengamankan lokasi PLTU yang sudah dikosongkan dan melarang siapun masuk ke dalam areal PLTU.

Tidak lama kemudian datang ke lokasi PLTU, tim Gegana Brimobda Polda Jabar dan langsung menyisir lokasi kejadian.

Hasil penyisiran diareal PLTU petugas Gegana melaporkan telah menemukan sebuah bungkusan yang diperkirakan berisi bom aktif yang belum sempat meledak.

Setelah dilakukan pemeriksaan dengan seksama dengan penuh kehati – hatian maka petugas Gegana memutuskan untuk meledakan bungkusan yang diduga berisi bom aktif karena tidak memungkinkan dievakuasi keluar area PLTU.

Dengan perlengkapan baju anti bom, petugas jibom Gegana membawa bungkusan ke tempat yang lebih luas dan aman untuk diledakan.

Dalam hitungan mundur akhirnya bom tersebut berhasil diledakan setelah diledakan kemudian tim Inafis Polres Sukabumi masuk area untuk melaksanakan identifikasi terhadap serpihan bom yang telah diledakan.

Setelah proses identifikasi selesai maka situasi dinyatakan aman.

Penulis : Achmad Zazuli

Editor   : Sunarno

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.