Mayat Tanpa Identitas Diduga Bunuh Diri di Rel KA Paledang Cicantayan

SUKABUMI, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Telah ditemukan Mayat Perempuan dugaan bunuh diri tanpa identitas di Rer kereta Api Kp.Paledang RT 009 RW 003 Desa Cimahi Kecamatan Cicantayan Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Senin (09/01/2023)

Babinsa 0607-11/ Cibadak Serma Solehudin menyampaikan, Malam ini kami berada dilokasi kejadian bersama Babinsa Sertu Cecep, Serda Cahyo serta aparat Kepolisian Polsek Cibadak dan lainnya sedang menindaklanjuti laporan kejadian seorang perempuan diduga bunuh diri di Rel kereta api paledang

Hasil laporan yang dapat kami himpun dari kronologis singkatnya Pukul.15.30 WIB Korban berasal turun dari angkot 07 jurusan ( Cibadak – Cisaat ) berhenti di pangkalan ojeg, setelah itu naik ojeg Dian ( 49 thn ) di pangkalan ojeg Cimahi tujuan ke Kp. Paledang RT : 009/003, pada pukul 17.15 WIB Korban belanja kerupuk dan makroni di warung dekat Rel Kereta kepemilikan Bp. Asep ( 41thn ), -+ Pukul : 17.30 WIB Korban menuju Rel Kereta Api sendirian dengan membawa Tas warna hitam

“Sekitar pukul 18.40 WIB Saksi Agun ( 38 th ) seorang ojeg melintasi jalan Rel Kereta Api melihat mayat Wanita dengan pakaian hitam celana hitam -+ ( 30 thn ) dengan tanpa identitas tergeletak ditengah Rel, kemudian saksi berteriak meminta bantuan dan memberitahukan kepada warga sekitar tentang penemuan mayat di Rel Kereta Api, spontanitas warga setempat mendekat TKP untuk melihat kejadian, Setelah itu Saksi laporan kepada aparat setempat, Babinsa, Babinkamtibmas, RT/RW dan Tokoh masyarakat

Selanjutnya para saksi sekitar PKL 18.55 WIB memberikan keterangan dan koordinasi dengan Aparatur setempat ( Babinsa, Babinmas, RT/RW ) tentang kronologis kejadian sekaligus berkoordinasi dengan Reskrim Polsek Cibadak, UPTD Puskesmas dan PMI Kecamatan Cicantayan untuk Penyelidikan dan Evakuasi

“Setelah mendapat informasi Pihak Reskrim Polsek Cibadak dan UPTD Puskesmas dan PMI Cicantayan PKL 19.00 WIB korban di bawa ke IGD RSUD Sekarwangi menggunakan ambulance PMI untuk keperluan Visum, ” ucapnya

Kemudian Kapolsek Cibadak Kompol Ridwan Ishak  mengatakan, Kami berkoordinasi mendatangkan dari pihak disdukcapil Kabupaten Sukabumi untuk mengidentifikasi identitasnya, dari disdukcapil korban ditelusuri tidak mengetahui identitasnya, kemungkinan Korban belum terdaftar di data base KTP Elektronik (E-KTP),”Pungkasnya

*(@zhar)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.