Gubrak!! Nasib Kursi Empuk di Gedung Pertunjukan Kota Konoha

Kursi lipat yang menjadi korban si pria kurus, atau si pria kurus yang menjadi korban si kursi lipat. (Foto Supriyadi ups)

Cybernewsnasional.com — Tak khayal apa yang bakal dialami peserta sarasehan kebudayaan daerah di gedung pertunjukan Kota Konoha, usai dirinya mengisi daftar hadir dan memasuki ruangan, saat duduk di kursi lipat berwarna biru tiba-tiba saja ambruk tak karuan. Selasa (31/10/2023) siang.

Namun beruntung pria kurus yang diperkirakan tak berbobot lebih dari 60kg itu tak seperti di film-film kartun, pasalnya nasi kotak dan makanan ringan yang dibawanya tak turut terbang ke udara lalu menimpa wajahnya.

Sontak peserta lain yang hadir lebih dahulu dalam ruang pertunjukan itu merespon dengan beragam, ada yang langsung bergegas melangkah ingin menolong bahkan ada suara yang sepertinya menahan tawa.

Tak seperti aku yang saat itu menyaksikan langsung dengan sigap segera menghidupkan mode kamera namun si pria kurus itu segera berdiri dan melambaikan tangan ke arahku seperti memohon agar dirinya tak menjadi objek lensa kamera ponselku.

EB, seniman yang saat itu sedang menjadi narasumber dalam sarasehan kebudayaan Kota Konoha segera menghampiri tepat di lokasi kejadian dan langsung mengambil patahan sofa empuk seraya berkata, “ini harus dijadikan monumen,” ujarnya.

“Agar tidak ada lagi korban, apalagi orang yang lebih tua, untung saja korbannya ini anak muda yang kuat,” sambung EB, sambil mendirikan patahan duduk sofa lipat warna biru itu di antara sanggahan tangan.

Hampir semua wajah peserta yang hadir melihat keheranan, kursi lipat yang terbilang baru itu kok bisa patah di saat acara berlangsung.

Salahsatu peserta lainnya yang hadir pun mengajak pria kurus itu agar segera duduk di kursi barisan depan, namun saat diperhatikan kembali ternyata tak hanya satu kursi lipat yang rusak. Diantara barisan depan pun tampak ada salahsatu kursi yang bernasib sama seperti yang sudah diduduki pria kurus tadi.

Melayang pikiran ini, segera mengecek website LPSE milik pemerintah Kota Konoha apakah ada rekam jejak kemarin terkait sejarah si Gedung Pertunjukan.

Dibangun tahun 2018 dengan angka 7 Miliar lebih, Gedung Pertunjukan ini kembali dianggarkan hampir 6 milliar pada tahap 2 di tahun 2019. Serta pada tahun 2023 tertulis kalimat renovasi interior gedung dengan nilai kontrak mencapai 400 juta lebih.

Namun apa mau dikata, takdir berkata lain, nasib pria kurus tersebut mungkin sebuah tanda agar sesepuh yang datang belakangan darinya tak celaka.

Karena pada hari itu, tak lama berselang seorang Abah yang berjalan dipapah dengan memegang tongkat di tangannya, Abah merupakan salahsatu tokoh budayawan Kota Konoha, Ia datang bersama bocah kecil membawa kotak makanan besar dan kecil. Dengan sigap para peserta yang hadir mengarahkan si Abah agar tak bernasib sama dengan si pria kurus tadi.

Sayang sekali, saat peristiwa ini terjadi di gedung pertunjukan itu tak hadir pejabat tinggi dari dinas terkait Kota Konoha. (Ups)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.