Berhasil Masuk Final, 13 Atlit Tinju Sobandi Boxing Camp Raih 4 Emas dan 9 Perak Di Kejuaraan Tinju Amatir antar Sasana Se-Kota Tangerang

Sasana
Fhoto bersama para atlit tinju Sobandi Boxing Camp bersama para pengurus dan Lurah Uwung Jaya.

TANGERANG, Cybernewsnasional.com – Kejuaraan Tinju Amatir antar Sasana se-Kota Tangerang yang di gelar Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) di GOR Jatiuwung Kota Tangerang berakhir dengan lancar.

Kejuaraan tinju amatir yang berlangsung selama dua hari tersebut diikuti oleh sebanyak 65 petinju dari 4 sasana dengan tujuan untuk mencari bibit unggul, serta melatih mental generasi atlit petinju di Kota Tangerang.

Fhoto atlit Tinju Sobandi Boxing Camp setelah menerima medali emas dan piagam penghargaan dari Dispora Kota Tangerang

Kepala Dispora yang juga Ketua Pengcab Pertina Kota Tangerang Kaonang menjelaskan, pertandingan kejuaraan tinju amatir antar dasana se-Kota Tangerang berjalan dengan lancar.

” Alhamdulillah Pertandingan selesai hari ini dan berjalan dengan lancar, Ini luar biasa karena munculnya talenta-talenta baru yang perdana naik ring tetapi menjadi luar biasa di atas ring,”

Ia berharap ke depan kejuaraan terus terlaksana dan lebih besar lagi amdan bisa bertambah lagi sasana sehingga besar harapan suatu saat nanti akan tumbuh suatu anak yang bercita-cita menjadi atlit tinju kedepannya, harapnya.

Sementara Ketua Subandi Boxing Camp Aiptu Syaifullah Gultom mengatakan,  “Alhamdulillah Subandi Boxing Camp bisa berpartisipasi dalam  kejuaraan tinju amatir antar sasana se-Kota Tangerang yang di gelar pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pemuda Dan Olahraga ( Dispora ) Kota Tangerang,” ujarnya.

Gultom menjelaskan, dalam kesempatan kejuaraan tinju amatir antar sasana sekota Tangerang Subandi Boxing Camp menurunkan sebanyak 11 atlit dan seluruh atlet yang di turunkan semua masuk final.

Fhoto bersama Dispora Kota Tangerang bersama para atlit Tinju setelah penyerahan medali.

” Ini luar biasa berkat kerja keras para atlit tinju Subandi Boxing Camp hasilnya kami bisa membawa pulang sebanyak 4 medali emas, dan 9 Medali perak,” ucapnya.

Menurutnya, kejuaraan tinju amatir antar sasana se-Kota Tangerang ini sangat baik terlaksana karena, selain untuk mencari bibit unggul juga bisa melatih mental para generasi atlet di Kota Tangerang dalam pertandingan.

Meski ini perdana untuk anak-anak para atlit di Subandi Boxing Camp akan tetapi dalam praktek di atas ring mereka sangat luar biasa, selain itu juga bisa mengkolaborasikan ilmu yang di berikan oleh para pelatih.

Gultom berharap, kedepan kejuaraan tinju bisa terus terlaksana dan lebih di tingkatkan kembali seperti dalam memilih wasit yang lebih fropesional agar lebih suportif,” harapnya.

Disisi lain salah satu atlit tinju Subandi Boxing Camp Fasya Buchori mengatakan, sangat berkesan dan bangga bisa mengikuti kejuaraan tinju amatir antar sasana se-Kota Tangerang.

” Seneng sekali, karena ini baru pertama kali naik di atas ring tinju asli, meski rasanya deg-degan tetapi Alhamdulillah bisa meraih medali emas,” kata Fasya saat ditemui seusai fhoto bersama dengan para atlit Subandi Boxing Camp, Rabu (06/09/2023).

Fasya juga mengatakan, keberhasilannya mendapatkan medali emas akan terus di pertahankan, selain itu juga akan merawat postur tubuh dalam mempersiapkan diri dalam ajang kejuaraan yang lainnya.

” Terima kasih kepada Subandi Boxing Camp berkat didikan dan motivasinya bisa meraih medali emas, Subandi Boxing Camp super luar biasa sudah ngajarin saya hal yang banyak.” Pungkasnya.

***(MS/Angga)***

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.