Warga Geger, Sesosok Bayi Ditemukan di Teras Rumah Warga Sukamulya Caringin

SUKABUMI, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Warga Kampung Ciheulang Girang Rt. 11/04 Desa Sukamulya Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi digegerkan penemuan penemuan sesosok bayi di teras rumah salah seorang warga, Rabu (31/8/2022).

Bayi tersebut ditemukan di teras rumah warga Kampung Ciheulang Girang bernama Lukman sekira pukul 06.00 Wib.

Kepada awak media, Kapolsek Caringin Polres Sukabumi Ipda Sugiarto menjelaskan, berawal dari saksi bernama Apen ( 42 ) alias Kosasih selaku pengurus (penghuni) rumah yang bernama Lukman mendengar suara tangisan bayi.

“Saat keluar, ia melihat sesosok bayi tergeletak di teras rumah milik Lukman dalam kondisi tertutup lap Pel dan sarung hingga terlihat bagian kaki dan perut,” kata Sugiarto.

Kapolsek kembali menuturkan, Apen alias Kosasih setelah mendapat temuan tersebut memberitahukan kepada tetangganya Iyus (40) kemudian bersama-sama mengecek kondisi bayi lanjut melaporkan kepada Kades Sukamulya dan Bidan Desa serta Pihak Polsek Caringin.

”Penemuan bayi tersebut kemudian dilaporkan kepada Kades Sukamulya dan Bidan Desa serta Pihak Polsek Caringin,” ucapnya.

Disebutkan pula setelah di periksa ke lokasi penemuan terlihat kondisi tali Pusar masih menempel dan bagian bali (Ari-ari-red) masih ada pada bayi tersebut
. Selanjutnya oleh pihak Desa dan Bidan Desa, bayi tersebut dibawa ke Puskesmas Caringin untuk segera mendapatkan tindakan.

”Pihak Desa dan Bidan Desa, bayi tersebut dibawa ke Puskesmas Caringin untuk segera mendapatkan tindakan,” imbuhnya.

Lebih lanjut Sugiarto mengungkapkan, hasil pemeriksaan bidan di Puskesmas bawah bayi tersebut diperkirakan lahir sekitar 3 jam sebelum ditemukan, kondisinya sehat meskipun terdapat kulit kebiruan yang diduga akibat kedinginan, tinggi badan sekitar 49 Cm dan berat Badan 3.4 Kg berjenis kelamin laki-laki. Untuk kemudian bayi di amankan di ruang persalinan Puskesmas Caringin dan diberikan Vitamin K, Susu Formula, serta Salep Mata.

”Bayi tersebut diperkirakan lahir sekitar 3 jam sebelum ditemukan, kondisinya sehat meskipun terdapat kulit kebiruan yang diduga akibat kedinginan, tinggi badan sekitar 49 Cm dan berat Badan 3.4 Kg berjenis kelamin laki-laki ” Ungkapnya

Ditambahkan, bahwa telah mulai dilakukan penyelidikan guna mengetahui ibu bayi tersebut. Tidak menutup kemungkinan diduga bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut sengaja ditinggalkan di teras rumah warga tersebut, demikian kata Kapolsek Caringin.

(A Zazuli)