Usai Santap Hidangan Hajatan, Ratusan Orang Keracunan dan 1 Meninggal

Para warga yang keracunan dan saat ini dalam perawatan. foto : Tangkapan layar Video dari Sukabumiupdate
Para warga yang keracunan dan saat ini dalam perawatan. foto : Tangkapan layar Video dari Sukabumiupdate

SUKABUMI, Cybernewsnasional.com – Peristiwa keracunan massal kembali terjadi di Kabupaten Sukabumi. Kali ini keracunan yang menimpa lebih dari 100 orang dengan 1 korban jiwa terjadi di Desa Mekartanjung Kecamatan Curugkembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.

Dari informasi yang dihimpun, diduga insiden keracunan diakibatkan telah mengkonsumsi hidangan resepsi hajatan pernikahan di Kampung Cimanggir RT 002/001, Desa Pasanggrahan Kecamatan Sagaranten Kabupaten Sukabumi Jawa Barat pada Senin (10/06/2024), sekitar pukul 08:00 Wib.

Dari kronologi kejadian yang dituturkan warga sekitar, diketahui para korban sebagai rombongan besan/undangan pada tanggal 09-06-2024, mengkonsumsi nasi bok/prasmanan syukuran hajatan warga.

Usai menyantap hidangan, 25 orang warga terdata dengan keluhan yang sama mual dan muntah, menceret, lemas, demam. kemudian korban pun seluruhnya di rawat di lingkungan Puskesmas Curugkembar.

Camat Sagaranten Ridwan Agus Mulyawan melalui laporannya pada dokumentasi kegiatan mengatakan, ada 2 orang sudah dipulangkan dan observasi di rumah.

“Jumlah keseluruhan 170 orang, untuk Kecamatan sagaranten sebanyak 116 orang, 85 orang yang ditangani Puskesmas dan 31 orang di rujuk Puskesmas,”

Terpisah, Camat Curugkembar Asep Mulyadi, S.STP, M.Si, saat dikonfirmasi melalui sambungan WA menjelaskan, Warga yang diduga keracunan makanan ada yang menghembuskan nafas terakhir tadi malam Senin 10 Juni 2024 Jam 23:05 Wib di RSUD Sagaranten atas nama Nasyifa Rahayu usia 9 tahun.

“Anak tersebut beralamat di Kampung Singaparna RT 04 RW 17 Desa Mekartanjung Kecamatan Cirugkembar, dirujuk dari Puskesmas Curugkembar sekitar pukul 20:30 Wib ke RSUD Sagaranten,” terangnya.

Camat Curugkembar juga mengucapkan belasungkawa yang mendalam atas musibah yang terjadi.

“Kami Forkopimcam, petugas Medis dan semua Stakeholders Kecamatan Curugkembar, turut berduka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya Nasyifa Rahayu, almarhumah adalah ahli surga. Mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan tawakkal, aamiin. Untuk kedepannya, mari kita bergerak bersama khususnya dalam menerapkan menu sehat dan aman dalam segala aktivitas syukuran atau perayaan,”tandasnya.

Sementara untuk Kecamatan Curugkembar 54 orang, dan ditangani Puskesmas 49 orang dan dirujuk ke RSUD Sagaranten 5 orang dan satu (1) orang meninggal dunia.

Terkini, langkah-langkah pun dilakukan Muspika Kecamatan Sagaranten dan Curugkembar seperti membuat posko di puskesmas Curugkembar, koordinasi dengan pihak terkait, menangani/mengobati yang terdampak keracunan dan melaporkan kepada pimpinan.

Dari pantauan di lapangan, unsur yang terlibat dalam penanganan tersebut Muspika Kecamatan Sagaranten dan Curugkembar, Kapus Curugkembar, Survailans Puskesmas, Kesling dan promkes Puskesmas, Kecamatan sagaranten, Polsek Sagaranten, Pemdes Mekartanjung dan juga unsur PMI Kecamatan Curugkembar.

(A Zazuli)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.