Turnamen Championship IKN Penajam 2024: Club IPF Mamuju Siap Bersaing di Tiga Kelas

Kadispora Sulbar, Safaruddin foto bersama atlit Pickleball Sulbar.

MAMUJU, Cybernewsnasional.com -Turnamen Championship IKN Penajam Yang akan berlangsung pada tanggal 7- 11  Mei 2024, Turnamen tingkat Nasional yang di ikuti seluruh club se Indonesia.

Dari Sulbar yang di wakili Club IPF Mamuju dengan memberangkatkan 6 Atlit :

1.Muh.Tahir
2.El.Kamal
3.Abd.Kadir
4.Abd.Rajab Sugisman
5.Halimah
6.Rahmah
Yang dimana Tim Mamuju akan bermain di tiga kelas yakni, ganda putra, ganda putri, ganda campuran sementara untuk single belum di pertandingan.

Safaruddin Dalam sambutan nya usai melepas kontingen berharap agar para atlit yang ikut dalam turnamen ini untuk selalu menjaga kekompakan dan jaga kesehatan serta berupaya semaksimal mungkin untuk bisa meraih prestasi agar bisa membawa nama harum sulbar yang malaqbi ini,”harapnya.

Kami selaku pemerintah yang membidangi semua cabor yang di mana perpanjangan tangan Gubernur melalui ( Kadispora). akan terus mensuport cabor Pickleball ini agar terus berkembang dan bisa meraih prestasi baik tingkat Daerah,  Nasional dan Internasional.

“Lanjut Safaruddin, Walaupun Cabor Pickleball ini baru dan baru pertama juga kita mengirim atlit kita dalam turnamen ini  namun ini akan menjadi cambuk kita untuk terus mengembangkan olah raga ini ke kalangan umum dan Insya Allah kita akan promosikan ke  Daerah – daerah  dan juga Sekolah- sekolah, dengan demikian olah raga Pickleball ini akan cepat di kenal dan di cintai oleh masyarakat,”Imbuhnya.

Sementara ketua Pickleball Sulbar Muh.Tahir, menyampaikan terimakasih banyak kepada pemerintah Sulbar dalam hal ini Kadispora Sulbar  bapak Safaruddin dan para stafnya yang telah memberikan support dan bantuan nya sehingga kami bisa berangkat ikut dalam Turnamen ini.

Dan juga terimakasih kami kepada Dinas Perhubungan, dan rekan atlit yang tidak sempat berangkat namun telah memberikan support dan bantuannya juga kepada kami yang berangkat berjuang membawa nama Sulbar.” Tutupnya.

***(Kml)***