Transportasi Umum di Jakut Dilengkapi Cairan Cuci Tangan Beralkohol

Jakarta, MCNN – Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara memastikan transportasi umum telah dilengkapi dengan cairan pencuci tangan beralkohol (hand sanitizer). Hal ini sebagai antisipasi penyebaran virus Corona (COVID-19) pada area publik.

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara Harlem Simanjuntak mengatakan, angkutan umum yang beroperasi telah menyediakan cairan pencuci tangan beralkohol. Ketersediaan cairan ini sebagai penunjang kesehatan bagi pengguna transportasi umum.

“Kami telah menyarankan kepada perusahaan, koperasi, maupun pemilik transportasi umum seperti Trans Jakarta, Jak Lingko, maupun angkutan umum lainnya untuk menyediakan hand sanitizer di setiap kendaraan,” kata Harlem, saat dikonfirmasi, Selasa (17/3/2020)

Termasuk, dijelaskannya cairan pencuci tangan beralkohol tersedia di halte Trans Jakarta dan Terminal Tanjung Priok. Dengan adanya ini, diharapkan dapat meminimalisir penyebaran COVID-19 pada pengguna transportasi umum.

“Kami juga telah menempel informasi protokol pencegahan COVID-19 di tempat-tempat umum. Serta menggencarkan di media sosial sebagai edukasi masyarakat,” jelasnya.

Terkait Surat Edaran Gubernur DKI Jakarta Nomor 2/SE/2020 Tentang Penyesuaian Sistem Kerja Pegawai Dalam Upaya Pencegahan Penyebaran COVID-19 Di Lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dipastikannya seluruh pegawai administrasi telah bekerja di rumah sejak hari ini, Selasa (17/3/2020) hingga akhir Maret 2020 mendatang. Seluruh kebutuhan koordinasi dilakukan melalui media daring.

“Untuk petugas lapangan masih bertugas normal. Tapi kami bekali dengan masker dan hand sanitizer serta alat pencuci tangan air mengalir di kantor,” tutupnya.

(Sunarno).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.