Rangkaian Kegiatan Penutupan PHBI dan PHBN bersama Aliansi dan MUI Desa Cicantayan

SUKABUMI, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Rangkaian kegiatan Perayaan Hari Besar Nasional ( PHBN ) dan Perayaan Hari Besar Islam ( PHBI ) yang digelar di halaman Desa Cicantayaan, Kecamatan Cicantayan Kabupaten Sukabumi berjalan lancar diakhiri acara penutupan bersama, Minggu (21/08/2022).

Hadir dalam kegiatan PHBN dan PHBI Desa Cicantayan, Babinsa, Babinkamtibmas, Pemdes Cicantayan, Aliansi organisasi pemuda, para ulama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh organisasi, para tamu undangan dan stakeholder yang turut membantu terlaksananya kegiatan.

Sekretaris Desa Cicantayan Muhammad Asrory SPd.i mewakili Kepala Desa , mengatakan, acara ini merupakan rangkaian kegiatan gebyar penutupan perayaan hari besar Nasional ( PBHN ) dan perayaan hari besar Islam ( PHBI ).

“Tahun sebelumnya 2019, 2020, 2021 kita sempat vakum karena covid-19. Alhamdulillah tahun 2022 ini kita melaksanakannya sekaligus mengisi kegiatan HUT RI Ke- 77 yang hari sebelumnya mengadakan berbagai perlombaan dan akhir penutupan dengan kegiatan jalan santai, audisi vokalis, parade band, bagi door prize dan diakhiri malamnya dengan tabligh akbar,” kata Asrory.

“Kami atas nama pemerintah Desa mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak, terutama panitia Aliansi organisasi pemuda Desa Cicantayan yang telah berpartisipasi dan juga rela berkorban tenaga, harta dan pikirannya untuk melaksanakan ini,” imbuhnya.

Asrory juga menambahkan harapan, semoga kita semua dapat menjaga semangat dan gotong royong Desa Cicantayaan dengan harapan kegiatan ini bisa di tingkatkan dan dipertahankan kerjasama yang sudah terjalin saat ini dengan beberapa stakeholder sehingga bisa dirasakan manfaatnya untuk masyarakat setempat dan sekitarnya.

Sementara itu, Ketua majelis ulama Indonesia ( MUI ) Desa Cicantayan Drs. Lukman Firmansyah mengungkapkan, kegiatan yang berlangsung ini adalah salah satu agenda kegiatan MUI Desa Cicantayan dalam rangka menyambut hari ulang tahun kemerdekaan republik Indonesia Ke-77.

“Selain itu juga dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1444 H. MUI Desa Cicantayan bekerjasama dengan pemerintah Desa Cicantayan dan Aliansi organisasi kepemudaan menyelenggarakan berbagai lomba yang sifatnya islami dan nasional. Tentu kegiatan ini untuk mensyukuri nikmat yang telah diberikan kepada bangsa Indonesia dan juga umat Islam secara umum terkait kemerdekaan dan tahun baru Islam,” kata Lukman.

Lukman juga mengatakan, puncak dari kegiatan perayaan Islam ini melaksanakan tablighul islam dengan mengundang pimpinan Pondok pesantren yaitu KH.Fathullah Mansur, LC ( Ponpes ibadarohman ).

“Kami juga mengundang KH.Fikri Ali Majid Sanusi, LC ( Ponpes sunanulhuda ), KH.Nurdin Apud Sarbini, LC.MP.d (Ponpes Andalus Jongo Bogor) yang dapat memberikan motivasi, pencerahan. Alhamdulillah bisa berjalan dengan sukses,” tuturnya.

Lebih lanjut Firman menjelaskan, terkait program MUI Desa Cicantayan kedepan yaitu ingin menindaklanjuti agenda road show safari dakwah ke berbagai tempat pengajian dewan Kemakmuran masjid yang ada di Desa Cicantayan,” cetusnya.

“Semoga masyarakat Cicantayan ini betul-betul dapat memahami tentang program-program pemerintah dan bisa melaksanakan serta mengoptimalkan dalam rangka meningkatkan amal ibadah kepada Allah SWT. Sehingga momentum HUT RI dan tahun baru Islam betul-betul bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.

(Azhari M)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.