PSMTI Gelar Baksos Untuk Korban’ Banjir Kecamatan Periuk

Bansos-Cybernewsnasional.com

Tangerang, MCNN.Com – Paguyuban Marga Sosial Tionghoa Indonesia ( PSMTI ) Kabupaten Tangerang mengadakan bakti sosial kepada korban banjir di daerah Mutiara Pluit Kelurahan Periuk Kecamatan Periuk Kota Tangerang pada Selasa 23 Febuari 2021.

Kegiatan bakti sosial dilaksanakan oleh PSMTI Kabupaten Tangerang yang di ketua oleh Bapak Salam dan para anggota ini di lakukan untuk mengurangi beban dari para korban banjir yang berada di perumahan Mutiara Pluit.

PSMTI-Cybernewsnasional.com
PSMTI Kabupaten saat memberikan bantuan kepada korban banjir Mutiara Pluit

Para anggota dan ketua PSMTI Kabupaten Tangerang berkeliling meninjau warga yang terdampak banjir di Kelurahan Periuk Kecamatan Periuk, dalam tinjauannya mereka tampak menyapa warga dengan menanyakan kabar serta kondisi warga setempat.

” Kami dari PSMTI Kabupaten Tangerang melaksanakan kegiatan bakti sosial di daerah yang terdampak banjir untuk mengurangi beban para korban banjir yang berada di posko pengungsian,” ucap ketua PSMTI Kabupaten Tangerang Salam.

Semoga dengan adanya kegiatan bakti sosial ini para korban banjir di wilayah Mutiara Pluit Kelurahan Periuk dapat membantu mereka yang terkena musibah.

Program Baksos ini merupakan wujud kepedulian kami PSMTI Kabupaten Tangerang kepada seluruh bangsa Indonesia untuk saling tolong menolong dan bantu membantu, dengan harapan bisa terjalinnya ikatan persaudaraan yang lebih luas. (Mardhianes).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.