Polres Bandara Soetta, Gelar Rapid Test Gratis

MCNN, Tangerang – Polres Kota Bandara Soekarno Hatta melakukan kegiatan rapid test gratis yang berslogan ” kamtibmas Kondusif, Masyarakat Semakin Produktif.”

Rapid test yang berslogan dan harapan tersebut sebagi rasa yang ingin disampaikan dan diwujudkan oleh Insan Kepolisian di Hari Bhayangkara ke-74 Tahun 2020.

Kegiatan Rapid Test gratis yang diadakan pada Kamis (25/06/2020) Terminal 2 E keberangkatan Domestik sebagai rangkaian dalam HUT Bhayangkara Ke 74.

Adapun sebagai sasaran kegiatan rapid test tersebut menurut keterangan Kapolres Kota Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Adi Ferdian Syahputra melalui Kasat Reskrim Kompol A Alexander Yurikho H menyebutkan kepada para pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang melalui Terminal 2 yang melaksanakan keberangkatan Domestik menuju berbagai Kota di Indonesia.

Rapid test kepada para pengguna jasa keberangkatan domestik di Terminal 2 E akan dilakukan 2 jam sebelum keberangkatan.

” Ditengah pandemic Covid-19 ini, harus kita hadapi dengan kebersamaan. Polri akan selalu hadir di tengah Masyarakat, Polres Kota Bandara Soekarno Hatta akan selalu ada di tengah Pengguna Jasa Bandara Soetta.”kata Alex. (Ind)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.