Perusahaan Eksportir Tanaman Hias di Salabintana Dikunjungi Asdep Pengembangan Agribisnis Hortikultura Kemenko Perekonomian RI

SUKABUMI, Cybernewsnasional.com Asisten Deputi Pengembangan Agribisnis Hortikultura Kemenko Perekonomian RI bersama dengan KADIN dan Pusat Karantina Tumbuhan dan Keamanan Hayati Nabati menyelenggarakan kunjungan kerja dan rapat koordinasi dalam rangka evaluasi perkembangan ekspor florikultura, pada hari Jumat (17/05/2024) di beberapa perusahaan ekportir tanaman hias di wilayah Salabintana Kecamatan Sukabumi.

Kunjungan tersebut dilaksanakan mengingat Kabupaten Sukabumi terkenal dengan potensi tanaman hias (florikultura) yang sudah berorientasi ekspor. Terbukanya pasar ekspor untuk tanaman hias ini tentunya diharapkan memberikan keuntungan tidak hanya pada perusahaan eksportir tetapi juga para petani yang menjadi pemasok utama tanaman hias.

Disamping persoalan pasar dan supply chain, saat ini masih saja ditemukan kendala yang menghambat proses pengiriman antara lain ditemukannya organisme pengganggu tumbuhan (OPT), jumlah atau kuantitas tanaman yang tidak sesuai dengan dokumen pengiriman, kesalahan nama atau jenis tanaman yang tidak sesuai dengan dokumen pengiriman, terdapat ketidaksesuaian additional declaration atau deklarasi tambahan pada Phytosanitary Certificate (PC).

Selain kunjungan juga dilaksanakan diskusi dilakukan dengan pemilik perusahaan dan para petani untuk menggali permasalahan yang masih menghambat dan harapannya dapat dicari solusi yang akan difasilitasi Kemenko Perekonomian RI. Kegiatan dihadiri oleh Kadistan beserta Bidang Sarana, UPTD, BPP Sukabumi serta perwakilan perusahaan dan petani tanaman hias.

(A Zazuli)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.