Pergantian Kepsek Disambut Baik Para Orang Tua Wali Murid

Cirebon. MCNN – Dasimah S.Pd Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Purwasari yang baru, disambut gembira oleh para siswa dan orang tua wali murid. Semenjak kepala sekolah berganti banyak perubahan dalam gedung sekolah SDN 01 Purwasari Cirebon.

Orang tua wali murid yang enggan disebut insialnya mengatakan, saya sangat bangga dengan pergantian kepala sekolah banyak perubahan dalam gedung sekolah.

” Saya merasa senang melihat kondisi sekolah sekarang jauh lebih bagus setelah kepala sekolahnya dijabat oleh Ibu Dasimah,” katanya kepada wartawan MCNN.

Ia juga menjelaskan tembok yang tadinya retak dan catnya terkelupas sekarang sudah diperbaiki bahkan sudah di cat kembali, Penataan lapangan upacara sangat baik sekarang tidak becek lagi karena semuanya di semen, sehingga bisa digunakan  untuk kegiatan olah raga disana,”jelasnya. Rabu (15/07/2020).

Dasimah kepala sekolah SDN 01 Purwosari menyebut, banyak orang tua wali murid senang melihat gedung sekolah sudah di cat dan beberapa lantai atau halaman sekolah di semen.

“Alhamdulillah sekarang sekolah sudah banyak yang berubah dan enak dilihat, semoga kita semua bisa menjaga dan merawatnya dengan baik, dan yang terpenting harus mempunyai jiwa rasa memiliki sekolah ini, karena biayanya diambil dari dana BOS dan sumbangan orang tua murid,”terangnya.

H.Otong selaku Komite Sekolah  yang mendapmpingi Dasimah, menyampaikan terkait kondisi pisik SDN 01 Purwasari sekarang yang banyak mengalami perubahan dan saya juga prihatin terkait kurangnya tenaga pengajar di sini terutama yang berstatus PNS, apa lagi Ibu Dasimah sendiri tidak lama lagi akan pensiun.

“Saya sangat prihatin, disini kekurangan guru khususnya PNS, sehingga kepala sekolahpun harus merangkap menjadi bendahara,” keluh H. Otong.

Ia berharap kepada pemerintah daerah supaya segera memperhatikan hal ini untuk penambahan guru yang berstatus PNS, karena dalam aturannya kan seorang bendahara sekolah harus berstatus PNS,” harapnya. (Supriyadi).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.