Operasi Zebra 2020 : Polda Sulbar Bagikan Buku Edukasi Tertib Berlalu Lintas

Operasi-Cybernewsnasional.com

SULBAR, MCNN – Operasi Zebra yang digelar kali ini terlihat berbeda,  petugas operas dari satuan lalu lintas Polresta Mamuju lebih banyak berikan himbaukan kepada warga pengguna jalan raya di wilayah Kota Mamuju untuk tetap mematuhi aturan di dalam berlalu lintas serta menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid19.

Selain terkait sosialiasi Operasi Zebra 2020 itu sendiri,  para petugas tetap melaksanakan peneguran kepada warga pengguna jalan, bila masih ditemukan melangar, sepert tidak memakai kelengkapan keamanan, menerobos traffic light (lampu merah), ugal ugalan, dan aksesories kendaraan yang berlebihan termasukyang bagi yang tidak menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi ini.

“Warga pengguna jalan raya wajib menerapkan protokol kesehatan, karena sudah diatur dalam peraturan pemerintah kabupaten mamuiu dalam perbub nomor 18 tahun 2020, terutama saat berkendara agar menggunakan masker” tegas AKP Kemas.

Kasat Lalu Lintas Polresta Mamuju AKP Kemas Aidil Fitri  mengatakan selama Operasi Zebra ini, pihak kepolisian nantinya lebih banyak melakukan tindakan berupa preemtif dan preventif, lebih banyak memberikan edukasi tentang keselamatan berlalu lintas.

“Untuk operasi kali ini, kita lebih banyak himbaukan kepada masyarakat wilayah kota mamuju agar tetap mematuhi aturan di dalam berlalu lintas, salah satu cara yaki para petugas operasi membagikan buka pedoman keselamatan bagi pengendara saat berlalu lintas” ujar AKP Kemas

Dengan di bagikannya buku pedoman Keselamatan dab ketertiban berlalu lintas, kepolisian berharap masyarakat teredukasi, sehingga saat berkendara akan mengutamakan keselamatan diri dan pengendara lain (Kml).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.