M.Anwar : Dunia Pendidikan Berduka,  Kehilangan Sosok Rektor yang Merakyat

TANGSEL, Cybernewsnaaional.com – Dunia Pendidikan, khususnya Universitas Pamulang (Unpam) sangat kehilangan sosok yang sangat berjasa bagi masyarakat yang kurang mampu untuk kuliah. Adalah Rektor Unpam Dr Dayat Hidayat MM., yang meninggal, demikian disampaikan Mohamad Anwar SH. MH., Ketua Ikatan Kekeluargaan Alumni (IKA) Unpam pada Senin (01/03/2021).

Masih menurut M.Anwar, di mata Ikatan Kekeluargaan Alumni (IKA) Unpam Mohamad Anwar SH. MH, semasa menjadi Rektor Unpam, Dayat sangat disukai baik oleh dosen, karyawan maupun mahasiswa. Dayat Hidayat merupakan sosok yang baik, tidak membedakan antara orang yang memiliki jabatan dan yang tidak ada jabatan, seperti cleaning service.

Dadan hidayat-Cybernewsnasional.com
Kenangan M.Anwar Bersama Almarhum dalam kegiatan kampus

“Innalillahiwainnailaihirojiun, kami semua sangat kehilangan sosok yang dikenal sangat merakyat, humble, tidak sungkan bergaul dengan siapapun, ngopi bareng, sederhana serta sekilas tidak nampak kalau beliau seorang Rektor, mau ketemu beliau juga tidak prosedural, tidak janji pun bisa bertemu,” kenang M Anwar kepada Cynernewsnasional.com, di Pamulang, Tangerang Selatan, Senin (01/03/2021) malam.

Dayat Hidayat, imbuh Anwar, telah menerapkan pondasi di Unpam bahwa kuliah itu tidak harus mahal. Unpam memberikan pelayanan pendidikan kepada masyarakat, bagaimana penyelenggaraan pendidikan berkualitas tapi dapat terjangkau oleh masyarakat bawah.

Kini, kampus yang tidak berorientasi provit, tapi lebih bersifat sosial ini memiliki 100 ribu lebih mahasiswa.

Rektor-Cybernewsnasional.com
Alm. Dayat Hidayat (tengah) sosok rektor yang sangat merakyat ( Poto sebelum Pandemi Covid-19)

“Siapapun, apapun latar belakangnya termasuk orang tidak mampu bisa kuliah di Unpam. Bahkan ada program beasiswa untuk orang berkebutuhan khusus, tidak hanya uang kuliahnya tapi perlengkapan kuliahnya juga diberikan oleh Unpam, termasuk laptop dan lain-lain. Setelah lulus bisa mengajar di Unpam dan digaji,” jelas Anwar yang juga mengajar di Unpam ini.

Salah satu kalimat yang Anwar kenang dari sosok Dayat Hidayat adalah sewaktu pidato di sebuah acara wisuda: “bermimpilah di saat bangun tidur, jangan mimpi di waktu tidur“. kenang Anwar. (Red).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.