LSM Dampal Jurig Jabar Bertekad Terus Selingkuh, Kali Ini Gandeng Mahasiswa KKN IMN

SUKABUMI, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Lembaga Swadaya Masyarakat Dampit Peduli Lingkungan Jurang Rimba Gunung (Lsm Dampal Jurig) dengan amanah dari Bupati Sukabumi mengajak Mahasiswa yang sedang Kuliah Kerja Nyata dari Institut Madani Nusantara (IMN) untuk bersama serempak Selingkuh (Selamatkan Lingkungan Hidup).

Kegiatan selingkuh diatas diisi dengan gerakan menanam dan membagikan 1520 Bibit Pohon Gratis di berbagai wilayah Kabupaten Sukabumi, Jumat (26/08/2022).

Hal itu dilaksanakan sebagai kegiatan rutin dan juga menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Sukabumi Ke 152 di tahun 2022. Kegiatan hari ini dipusatkan di kampung Bobojong Desa Caringin Wetan Kecamatan Caringin.

Diketahui, dalam kegiatan ini Lsm Dampal Jurig Jabar bekerjasama dengan KKN Institut Madani Nasional Sukabumi serta Pemerintah Desa dan Perwakilan Muspika kecamatan Caringin.

Ketua Umum LSM Dampal Jurig Jabar mengatakan, kegiatan diatas masih dalam rangkaian Gerakan *Berselingkuh* Lsm Dampal Jurig Bersama Mahasiswa & Masyarakat didukung Bupati Sukabumi H.Marwan Hamami untuk Selamatkan Lingkungan Hidup.

“Kami bersama-sana menanam pohon serempak di hari Ini sebanyak 1520 pohon. Adapun jenis pohon beragam dari berbagai jenis. Selain itu kami juga bersama-sama membagikan bibit pohon secara gratis ke masyarakat.

Adapun jenis Pohon yang ditanam dari jenis Pohon Produktif Buah-buahan diantaranya mangga ,durian, jengkol.alpukat mangga, jambu,sirsak dan jenis Pohon Konservasi Seperti Sengon albasiah, balsa, jati Jawa,mahoni dan lainnya,” ujar Irvan.

Lebih lanjut Irvan Azis menjelaskan, kegiatan yang selama ini dilakukan secara konsisten adalah salah satu bentuk visi misi organisasi yang dipimpinnya. Fokus dalam hal penyelamatan lingkungan hidup dan konservasi alam.

“Ini sesuai arahan dan instruksi dari Bapak Bupati Sukabumi Drs H Marwan Hamami MM. Perlu diketahui, beliau juga merupakan Ketua Dewan Penasehat Lsm Dampal Jurig Jabar. Kami diamanati untuk terus eksis berkarya membangun Kabupaten Sukabumi dari sisi Konservasi Alam dengan penanaman pohon di kabupaten tercinta ini dan dengan menggandeng berbagai pihak dalam pelaksanaannya,” tandasnya.

Irvan juga menuturkan, dipilihnya jumlah 1520 pohon yang serempak hari ini ditanam diberbagai lokasi adalah dalam rangka menyambut hari jadi kabupaten Sukabumi yang ke 152 Tahun. Meski pada kenyataannya sudah lebih dari ratusan ribu bibit pohon yang ditanam dan dibagikan kepada masyarakat secara gratis di berbagai wilayah se-kabupaten dan kota sukabumi juga kabupaten Bogor Cianjur dan Bekasi serta Bandung.

“Adapun untuk pengadaan bibit pohonnya adalah hasil kerjasama dengan BPDASHL Ciliwung Citarum Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (KLHK RI) Persemaian Modern Rumpin Bogor dan Persemaian Cimanggis Depok” ucapnya.

Masih kata Irvan, Perihal dana operasional untuk berbagai kegiatan Lsm Dampal Jurig selama ini dia menjelaskan murni dari kas organisasi dan tidak ada bantuan dari pihak manapun murni hasil swadaya.

(A Zazuli)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.