SUKABUMI, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Lembaga Swadaya Masyarakat Kadudampit Peduli Lingkungan Jurang Rimba dan Gunung (LSM Dampal Jurig) kembali nyatakan aksi peduli lingkungan.
Kali ini, LSM Dampal Jurig berkolaborasi secara sinergis dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDASHL) Citarum Ciliwung Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia, Pemkab Sukabumi dan Ormas Pemuda Pancasila (PP) PAC Caringin Kabupaten Sukabumi.
“Kegiatan peduli lingkungan hari ini berupa penanaman 1500 bibit pohon keras dan pohon buah produktif di wilayah kaki Gunung Pangrango. Tepatnya di daerah Pasir Datar Indah,” kata Irvan Azis, Ketua LSM Dampal Jurig.

Irvan menyatakan siap bekerjasama dengan stakeholder manapun dan siapapun yang mempunyai visi misi sama dengan Dampal Jurig.
“Selama tujuannya satu visi dan misi yaitu demi penyelamatan lingkungan hidup serta konservasi alam untuk Sukabumi hijau lestari, ayo kami terbuka untuk bekerjasama,” tegasnya.
Ketua LSM Dampal Jurig itu juga mengajak seluruh pihak untuk bersama menjaga lingkungan dan mewariskan anak cucu di masa depan dengan mata air bukan air mata.
“Salam bumi lestari, alam terjaga lingkungan hidup terselamatkan. Kubuktos sanes kuwaos, najan saeutik tapi mahi, demi generasi kedepan. Warisi dengan karya nyata bukan hanya dengan kata,” pungkasnya. (Achmad Zazuli).
639 kali dilihat, 2 kali dilihat hari ini