Legislator PKS Bekasi : Banjir Harus di Selesaikan Secara Sistematis

Banjir-Cybernewsnasional.com

BEKASI, Cybernewsnasional.com – Banjir di Kabupaten Bekasi hampir merata mengepung beberapa wilayah Kabupaten Bekasi. Dari hasil pantauan wartawan cybernews.com banjir melanda wilayah yang berada tidak jauh dari aliran sungai.

Titik – titik banjir nampak terdapat di Villa mutiara Cibitung, Villa mutiara Wanasari, Cikarang baru Jababeka dan beberapa Desa diKecamatan Pebayuran.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Bekasi Muhammad Said mengatakan bahwa pihaknya telah mendapatkan informasi titik – titik banjir diKabupaten Bekasi.

PKS-Cybernewsnasional.com

” Saya akan himpun terlebih dahulu daerah mana yang terkena dampak banjir dan segera mengambil tindakan,” tegasnya kepada wartawan (25/02/2020).

Sementara itu legisator asal F – PKS Budiyanto ketika dihubungi melalui pesawat telepon mengatakan bahwa pencegahan banjir harus dilakukan secara sistematis seperti normalisasi sungai, pengelolaan sampah yang tepat serta pelebaran sungai yang dilakukan secara periodik dan sistematis.

” Musim hujan telah tiba bukan hanya bekasi tapi hampir semua wilayah yang memiliki demografis yang rendah pasti terendam banjir sebab sungai – sungai tidak bisa menampung debit air,” jelasnya (25/02/2020).

Budi menambahkan bahwa program teknis pun sedang diupayakan oleh nya selaku anggota komisi yang mengeluti banggar.

” Kami sudah koordinasi dengan sekertaris Perencanaan Daerah saudari cucu untuk kiranya bisa menyediakan perahu karet disetiap perumahan dalam rangka kegiatan preventif terhadap banjir yang sering melanda Kabupaten Bekasi,”tambahnya.

DIwilayah Karang Haur Kecamatan Pebayuran masyarakat bergotong royong membuat bantaran dari karung yang diisi pasir untuk mencegah masuknya air dari sungai Citarum. Banjir di Bekasi juga telah banyak menimbulkan kerusakan ribuan hektar pesawahan yang diperkirakan petani dimusim ini mengalami gagal panen.

(Seman).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.