LAKIP RI Gelar Aksi Damai Merdeka Tuntut Kinerja Pemerintah Meningkat

MAMUJU, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Lembaga Pengawasan Kinerja Pemerintah dan Aparatur Negara Republik Indonesia (Lakip RI) dibawah Komando Aldin Moh Natsir gelar aksi damai merdeka, untuk menyampaikan tuntutan merefleksi kinerja pihak pemerintah provinsi Sulawesi Barat, kejaksaan tinggi, dan Kepolisian Daerah Sulbar, Kamis 01/09/2022.

Sebelum geruduk kantor Gubernur Sulbar, ratusan massa aksi dibawah Komando LAKIP RI, terlebih dulu bergerak ke kejaksaan tinggi Sulawesi barat .

Didepan kantor Kejati Sulbar Aldin Moh Natsir dalam orasinya meminta Kepala Kejati Sulbar yang baru, Muhammad Naim, untuk menuntaskan tunggakan Kasus yang ditinggalkan oleh Kepala Kejati yang terdahulu.
Orang nomor satu di Lakip ini juga memberikan spirit dukungan moral dan semangat agar segera membongkar kembali kasus korupsi yang diduga di Peti Es kan, yang baunya sudah menyengat dan tercium oleh LSM, media, mahasiswa dan masyarakat luas .

Ia pun mengajak Kejati untuk tidak takut, “karena bapak tidak sendiri kami semua mendukung bapak Kejati,”ujar Aldin .

Aldi pun menyerahkan berkas laporan 9 dugaan kasus yang belum tuntas kepada pihak Kejati, untuk segera ditindak lanjuti .

Usai geruduk Kejati Sulbar, massa sksi kembali bergerak ke Kantor Gubernur Sulbar dan diterima baik oleh pihak Pemprov Sulbar. Ketua Lakip RI itu, kembali berorasi dihadapan Kepala Kesbang Pol dan Pejabat Essolon II lainnya, ia menjelaskan.

“Kami masyarakat Sulbar dalam sisa masa jabatan PJ Gubernur Akmal Malik agar tidak terlalu menebar janji dengan sejuta kata “Akan” karena yang kami inginkan kedepan adalah mampu membuat terobosan kebijakan program kerja skala prioritas dan ditentukan pilot project yang akan dikerjakan, sehingga membuat masyarakat dapat tersenyum,” ungkapnya.

Lanjut Aldin, Saat ini kehidupan Masyarakat Sulbar menurun drastis akibat dari pada Covid -19, bencana alam gempa bumi, ditambah lagi resesi ekonomi dunia secara global dalam keadaan sulit dan dalam keadaan tidak menentu ditambah lagi pemerintah akan menaikkan BBM .

“ Kami berharap PJ. Gubernur dapat membuat kebijakan terobosan agar dapat mempertahankan nilai pendapatan ekonomi masyarakat untuk menjangkau harga kebutuhan sehari hari” harapnya.

Dirinyapun menyampaikan dukungan kepada bapak PJ Gubernur Akmal Malik dengan Program Merdeka Pangan sebagai bentuk langkah antisipatif akan datangnya Krisis Pangan Dunia sehingga memanfaatkan 60 Hektar lahan milik Pemprov Sulbar.

***(Iman77/Kml)***

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.