TANGERANG, Cybernewsnasional.com – Acara Kenal pamit pergantian jabatan Kapolsek Jatiuwung terhadap anggota dan forkopimda, yang berlangsung di Aula Hotel Istana Nelayan Jatiuwung berjalan dengan khidmat. Minggu (12/02/2023).
Sebelumnya jabatan Kapolsek Jatiuwung dipimpin oleh Kompol Stanlly Soselisa beralih kepada Kompol Donni Bagus Wibisono.
Kompol Stanlly dalam sambutannya menjelaskan, selama kurang lebih satu tahun memimpin di polsek Jatiuwung mendapat banyak kesan yang sangat luar biasa.
“Polsek Jatiuwung merupakan polsek yang sangat luar biasa, segala hal ada disini apapun itu. Namun terlepas dari itu disini selalu eksis, tetap kita gaspol dalam melayani dan mengayomi masyarakat,” Jelasnya.
Menurutnya, selama memimpin, Stanlly mengatakan banyak kesan yang dialami dalam bertugas baik terlebih dalam kegiatan menjaga wilayah.
“Kesan sangat banyak, untuk anggota tetap semangat dalam melayani masyarakat dengan hati, kalau bukan kita siapa lagi. Karena masyarakat Jatiuwung, Cibodas dan Periuk butuh Polri untuk mengayomi, melayani menjaga Kamtibmas,” pesannya.
Sementara Kapolsek yang baru Kompol Donni berharap bisa meneruskan eksistensi kinerja kapolsek sebelumnya.
“Semoga saya bisa meneruskan apa yang sudah dirintis oleh beliau, baik itu program-program yang sudah cukup bagus, dan tentunya kami juga sebagai warga baru mohon diterima dengan hangat oleh warga pada umumnya serta reka-rekan media sehingga semua program pimpinan dapat tersampaikan dalam menciptakan polsek Jatiuwung menjadi rumah yang sejuk untuk melayani masyarakat,” pungkasnya.
***(Angga)***