H. Suyato Terpilih Kembali Menjadi Koordinator BKM Kelurahan Gembor

TANGERANG, MCNN – Secara aklamasi dalam acara pemilihan ketua BKM, H.Suyato terpilih kembali menjadi koordinator Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Kelurahan Gembor periode 2021 – 2024.

Acara pemilihan ketua BKM tersebut digelar di Aula Kelurahan Gembor, dengan mengambil tema “Bersama Kita Bisa, Lingkungan Kelurahan Gembor, KoTaKu (Kota Tanpa Kumuh)”. Sabtu (23/01/2021).

Gembor-Cybernewsnasional.com
Dihadiri perwakilan RT dan RW SeKelurahan Gembor

H.Haemi, Ketua Panitia pemilihan BKM Kelurahan Gembor kepada Media Cyber News Nasional (MCNN), menyampaikan bahwa acara tersebut dihadiri oleh para undangan dari beberapa unsur Perwakilan Ketua RT, Ketua RW Se Kelurahan Gembor sebanyak 13 Orang, dan dari pihak Kelurahan Gembor hadir 4 Orang.

“Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar tidak ada halangan suatu apapun dan secara aklamasi bapak H. Suyato terpilih kembali sebagai koordinator BKM periode 2021 – 2024 ” ujarnya. Sabtu (23/01/2021).

PHBS-Cybernewsnasional.com
Lurah kelurahan Gembor, Sobri S.Ip (kedua dari kiri) saat memberikan sambutan

Ditempat yang sama, Lurah kelurahan Gembor, Sobri S.Ip., dalam sambutannya menyampaikan harapannya kepada kepengurusan BKM Periode 2021 – 2024 supaya bisa lebih baik lagi dari periode sebelumnya.

“Minimal bisa sama baiknya dengan periode sebelumnya, syukur-syukur bisa lebih baik lagi.”ucapnya.

Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada pengurus BKM Periode sebelumnya atas dedikasinya dan juga mengucapkan selamat kepada bapak H. Suyato yang sudah terpilih kembali menjadi koordinator BKM 2021-2024.

Selain itu Lurah Sobri juga berpesan kepada para ketua RT dan Ketua RW yang hadir, agar terus menghimbau kepada warganya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Mari sama-sama kita jalankan dan patuhi Protokol kesehatan, dan para ketua lingkungan jangan kendor dalam menghimbau warganya untuk selalu melaksanakan prokes.”ucapnya.

H. Suyato selaku koordinator BKM Kelurahan Gembor terpilih, mengucapkan terimakasih atas kepercayaannya karena diberi amanah kembali untuk menjadi koordinator BKM Kelurahan Gembor periode 2021 – 2024.

“Terimakasih saya ucapkan kepada semua pihak yang telah memberi kepercayaan kepada saya, semoga kita bisa bekerja sama dalam hal pembangunan sarana dan prasarana di wilayah kelurahan Gembor.” ucapnya.

Dirinya juga berharap, walaupun BKM ini sifatnya sosial tapi berharap dapat memberikan manfa’at kepada masyarakat Kelurahan Gembor. (Azis).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.