Diikuti 1000 WBP, Lapas Warungkiara Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023

SUKABUMI, CYBERNEWSNASIONAL.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Warungkiara menggelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023.

Kegiatan bertempat di lapangan upacara dan dipimpin langsung oleh Kepala Lapas (Kalapas) Warungkiara, Irfan selaku Inspektur Upacara serta diikuti oleh seluruh pejabat struktural, petugas Lapas Warungkiara dan diikuti Warga Binaan sebagai peserta upacara, Kamis (01/06/2023).

 

Kegiatan Ini dilaksanakan berdasarkan Edaran Surat Sekretaris Jenderal Nomor : SEK-UM.04.01-337 Hal : Pedoman Peringatan Kebangkitan Nasional Ke-115 dan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Diketahui, peringatan hari lahir Pancasila pada Tahun ini mengusung Tema “GOTONG ROYONG MEMBANGUN PERADABAN DAN PERTUMBUHAN GLOBAL”.

Kalapas Warungkira, Irfan bertindak sebagai Inspektur upacara dalam amanatnya menyampaikan sambutan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, R. Andika Dwi Prasetya.

Mengutip amanatnya, Irfan menyampaikan ”Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 ini merefleksikan bagaimana nilai-nilai luhur Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika dapat mempersatukan bangsa dalam menghadapi tantangan yang ada.

“Langkah ini merupakan perwujudan harapan untuk bersama-sama lebih cepat membangun peradaban global menuju Indonesia maju di masa depan.” ucapnya.

Kalapas juga menyampaikan himbauan, Pada peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 ini marilah kita bergotong royong membangun peradaban dan pertumbuhan global.

“Mari kita bersama-sama berkomitmen untuk menanamkan, menegakkan, dan menjaga Pancasila dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya,” imbuh Irfan.

Mengakhiri sambutan ini, Kalapas Warungkiara ingin mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan keseharian kita. Setelah upacara selesai dilakukan foto bersama seluruh pegawai dan WBP peserta Upacara.

(A Zazuli)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.