Jakarta, Cybernewsnasional.com.com – Untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona, Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara menyediakan cairan antiseptik bagi ASN ataupun masyarakat yang datang ke Kantor Wali Kota.
Kepala Bagian Umum Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, Win Bawar Gayo mengatakan sebagai upaya mencegah penyebaran virus Corvid-19 di wilayah Jakarta Utara, khususnya di wilayah Kantor Wali Kota. Pemkot Jakarta Utara menyediakan cairan antiseptik Hand sanitizer dilingkungan kantor Wali Kota Jakarta Utara, kata Win Bahar, Selasa (03/03/2020).
Ditambahkan Win Bawar, cairan antiseptik tersebut di letakan di Lantai dasar kantor Wali Kota Jakarta Utara.
“Kiita siapkan dua unit hand sanitizer di dua akses masuk lift lobby utama yang terletak di lantai dasar. Ke depan kita juga akan adakan di lantai 2,” tambahnya.
Ke depannya, Win Bawar mengatakan jika pihaknya juga akan melakukan pemasangan spanduk yang berisikan himbaun menjaga kebersihan lingkungan kerja.
“Agar resiko ataupun penyebaran virus Corvid-19 bisa diminimalisir. Antisipasi ini juga sebagai tindak lanjut arahan Gubernur DKI Jakarta,”tuturnya
Untuk masyarakat Jakarta Utara, jika ditemukan tanda tanda terinveksi virus Corona seperti demam kurang lebih mencapai 380 derajat Celsius, batuk, nyeri tenggorokan dan sesak nafas bisa menghubungi hotline Dinkes dan 112 atau 119.
(Eko).