Cegah Kenakalan Anak-anak, Permainan Lato-Lato Jadi Ajang Turnamen di Kelurahan Nusa Jaya

TANGERANG, Cybernewsnasional.com – Kelurahan Nusa Jaya Melalui Karang Taruna kembali menggelar beberapa kegiatan Turnamen untuk mengisi hari libur sekolah. Seperti turnamen mobile legenda dan Lato-Lato yang berlangsung di halaman Kelurahan Nusa Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Rabu (28/12/2022).

Sebanyak ratusan peserta turnamen permainan lato-lato mulai dari tingkat SD sampai SMP antusias mengikuti turnamen untuk meraih juara 1,2 dan 3 dengan total hadiah jutaan rupiah berikut trophy.

Lurah Nusa Jaya ( Albi Nur Muhamad ) saat memberikan Hadian tropy dan uang tunai kepada juara turnamen lato-lato.

Lurah Nusa Jaya Albi Nur Muhammad. S.S.T.P., M.E, mengatakan, Kegiatan turnamen lato-lato masih sama dengan kegiatan yang sebelumnya sudah berjalan yaitu turnamen mobile legends yang berlangsung pada hari Senin lalu.

Kegiatan di selenggarakan dalam rangka mengisi liburan sekolah dengan kegiatan yang positif. Dengan itu Kelurahan Nusa Jaya menggelar Turnamen Mobile Legends Dan Lato-lato untuk para pelajar. gratis.

” Karena arahan pak Walikota Tangerang sudah jelas bahwa di kelurahan agar mengadakan kegiatan yang positif dan bermanfaat untuk para pelajar,” jelasnya.

Anak – anak Warga Nusa Jaya sangat antusias mengikuti turnamen lato-lato.

Albi mengatakan, sebelumnya Kelurahan Nusa Jaya sudah menggelar turnamen mobile legends untuk kalangan pelajar SMP, SMA dan Mahasiswa.

” Alhamdulillah berjalan lancar, dan sekarang segment kedua turnamen lato-lato untuk kalangan pelajar SD tujuannya masih sama untuk mengantisipasi kenakalan anak-anak dan remaja dari aksi tawuran, gangster,” ujarnya.

Menurutnya, permainan lato-lato menjadi pilihan untuk di lombakan karena selain memang inisiatif kelurahan juga peminatnya sangat luar biasa banyak sekali.

Selain peserta turnamen yang hadir juga banyak sekali orang tua peserta ikut hadir dan kenapa kelurahan memilih lato-lato di lombakan karena, ” setelah pihak kelurahan turun ke wilayah, banyak sekali anak-anak yang bermain lato-lato jadi kita buat turnamen dan hasilnya peserta yang daftar di luar target, ya mungkin memang lagi viral juga.

” Intinya kalau warga khususnya anak-anak merasa seneng kami sebagai penyelenggara dari kelurahan dan karang taruna juga ikut senang, karena kalau melihat mereka senyum bahagia kita juga ikut bahagia,” katanya.

Lebih Lanjut Albi menghimbau kepada peserta apapun itu permainannya boleh saja di gemari tetapi jangan sampai lupa untuk belajar meskipun memang moment hari libur sekolah.

” Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan dan selamat untuk para juara, turnamen mobile legends dan lato-lato besar harapan, hadiah yang di berikan oleh panitia agar bisa di pergunakan sebaik mungkin dan bermanfaat untuk kebutuhan saat akan kembali sekolah,” harapnya.

Sementara salah satu peserta juara turnamen lato-lato Dema mengatakan, ” Seneng dan bahagia bis jadi juara turnamen lato-lato di kelurahan Nusa Jaya.

Siswa kelas 1 SMP tersebut mengaku baru belajar lato lato selama satu bulan , dan tidak menyangka bisa menjadi juara 1 turnamen lato-lato.

” Alhamdulillah dapet hadiah , hadiahnya pasti akan di kasih orang tua untuk kebutuhan orang tua juga kan lumayan, liburan sekolah dapet hadiah, terima kasih pak Lurah Nusa Jaya,” pungkasnya.

***(MS/Angga)***

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.