BPJS WATCH Ingatkan Faskes, Tidak Terlantarkan Pasien Regular

BPJS-Cybernewsnasional.com

MCNN, Kota Tangerang – Pemerintah Indonesia sudah menyatakan penyebaran virus corona sebagai bencana nasional. Sehingga pandemi corona merupakan hal serius dan membutuhkan penanganan secara serius pula, supaya penyebarannya dapat di hentikan untuk menjaga bertambahnya korban.

H.Sugandi.SH, Koordinator BPJS WATCH Tangerang Raya, kepada Media Cyber News Nasional, mengatakan bahwa Ia mengingatkan kepada Fasilitas Kesehatan (Faskes) yang ada di Tangerang Raya, dalam kondisi seperti ini harus diimbangi pula oleh management Faskes yang profesional dan proposional dalam  mengatur penangaanan pasien baik yang terindikasi  Virus Corona Covid-19 maupun pasien biasa.

“Kita tidak ingin terjadi pada saat fokus untuk penyelamatan jiwa pasien yang terjangkit Virus Corona Covid-19, disisi lain ada pasien diluar corona (penyakit biasa) yang terlantarkan keselamatan jiwanya,” ucapnya. Selasa (25/03/2020).

Pasien regular-Cybernewsnasional.com

Ditempat terpisah lewat alat telekomunikasi handphone ketika ditanya oleh MCNN, Kasubag Humas RSUD Kabupaten Tangerang, Dr. Mohammad Rifki menjamin bahwa masyarakat tidak perlu khawatir, karena para petugas rumah sakit, khususnya di RSUD Kabupaten Tangerang tidak akan membeda-bedakan dalam penanganan pasien di Rumah Sakit.

“Masyarakat tidak perlu khawatir, karena kami sangat profesional, yang penting kita saling memahami saja khususnya dalam kondisi seperti sekarang, para petugas medis sudah sangat faham mana yang harus lebih dahulu diutamakan dan mana yang tidak,” ucap Dr.Rifky.

Lebih rinci Dr.Rifky menjelaskan lagi, bahwa RSU Kabupaten Tangerang memang melakukan pembatasan dalam penanganan kasus-kasus yang tidak emergensi, baik rawat jalan maupun operasi elektif. Hal ini dilakukan selain untuk optimalisasi pelayanan, juga untuk “social distancing” pengunjung RS. Tegasnya.

“Akan tetapi, apabila ada pasien dalam kondisi darurat atau emergensi, RS senantiasa siap 24 jam,” ucapnya.

Diakhir wawancaranya Koordinator BPJS Tangerang Raya berharap kepada anggotanya Untuk tetap membantu pemerintah dalam hal mensosialisasikan pencegahan Virus Corona Covid-19, sambil memantau pelayanan kesehatan oleh Faskes terhadap peserta JKN yang mengalami sakit biasa (Pasien Regular).

“Kepada kawan-kawan Relawan BPJS WATCH Tangerang Raya, tetap pantau dan tetap advokasi dan pastikan tidak ada diskriminasi terhadap pasien khususnya untuk pasien regular, karena semua nyawa Manusia sama sebisa mungkin harus dapat diselamatkan,” pesan H.Gandi.

(Mardhianes).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.