SUKABUMI, Cybernewsnasional.com – Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi M,Reza Taojiri menyampaikan rasa keprihatinannya atas musibah yang melanda Kabupaten Sukabumi. Hal itu disampaikannya saat menyambangi para korban terdampak bencana banjir dan pergerakan tanah di Desa Ciengang Kecamatan Gegerbitung Kabupaten Sukabumi pada Minggu (08/12/2024).
Bersama dengan itu, M.Reza juga memberikan bantuan yang diterima langsung oleh para korban terdampak bencana di wilayah yang merupakan bagian dari Dapil IV di Kabupaten Sukabumi.

Reza mengaku sangat berduka saat mendengar ada bencana alam berturut-turut yang melanda berbagai wilayah di Kabupaten Sukabumi tersebut dan segera berkoordinasi dengan berbagai pihak, khususnya dengan para anggota dewan yang lain.
“Ini duka kita bersama. Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Pak Budi Azhar Mutawali juga telah mengeluarkan himbauan kepada kami para anggota dewan se-Kabupaten Sukabumi agar turun tangan langsung turut membantu menangani kebencanaan di wilayah masing.masing. kami langsung bergerak dan mendatangi korban bencana sebagai bagian tanggung jawab sebagai wakil rakyat,” ujar legislator muda tersebut.
Legislator Jajaway tersebut juga berharap, mudah-mudahan bantuan yang diserahkan bisa bermanfaat banyak dan bisa dipergunakan sebaik mungkin.
“Kami juga akan mengawal bantuan dan meningkatkan program penanggulangan bencana ini dengan berbagai stakeholder terkait dan seluruh lapisan masyarakat,” pungkasnya.
(A Zazuli)