Batam.Cybernewsnasional.com-Dengan semangat pantang menyerah dan dedikasi tinggi dalam misi kemanusiaan, unsur SAR TNI Angkatan Laut Lanal TBK di bawah jajaran Kodaeral IV bersama tim SAR gabungan berhasil menemukan korban kecelakaan laut tenggelamnya speedboat jenis Selodang di Perairan Tanjung Rambut, Kabupaten Karimun. Penemuan dilakukan pada hari ketiga operasi SAR, Sabtu (10/01/2026).
Operasi pencarian dimulai sejak pukul 08.00 hingga 15.00 WIB dengan menyisir sejumlah sektor perairan yang diperkirakan menjadi jalur hanyutnya korban. Area pencarian meliputi Perairan Pulau Pandan, Pulau Parit, Selat Mendaun, hingga Perairan Pulau Buru. Upaya ini dilakukan secara intensif di tengah kondisi cuaca yang dinamis serta luasnya wilayah perairan.
Unsur SAR yang terlibat terdiri dari Tim SAR Lanal TBK, Tim Rescue Pos SAR TBK Basarnas Karimun, serta Satpolairud Polres Karimun. Sejumlah unsur laut dikerahkan, antara lain Patkamla Dolphin Lanal TBK, RIB 01 Basarnas Karimun, serta speedboat milik Polairud Polres Karimun.
Berbekal koordinasi solid dan sinergi lintas instansi, sekitar pukul 14.30 WIB korban berinisial Z berhasil ditemukan di Perairan Pulau Songkop, Selat Belia, dalam keadaan meninggal dunia. Jenazah kemudian dievakuasi menuju Dermaga Lanal TBK untuk selanjutnya dibawa ke RSUD Muhammad Sani Kabupaten Karimun guna menjalani pemeriksaan medis.
Keberhasilan ini menjadi bukti komitmen TNI Angkatan Laut, khususnya Kodaeral IV melalui Lanal TBK, dalam menjalankan tugas kemanusiaan secara tuntas. TNI AL menegaskan kehadirannya tidak hanya sebagai penjaga kedaulatan wilayah laut, tetapi juga sebagai garda terdepan dalam misi pertolongan, penyelamatan, dan pengabdian kepada masyarakat.
Demikian dikutip dari keterangan resmi Dispen Kodaeral IV.









